Nepal, yang dilanda gempa berkekuatan 7,9 SR pada sabtu (25 April 2015) lalu, telah memakan ribuan jiwa. Atas dasar sebuah niat tulus mendoakan para korban, Kadam Choeling Indonesia menyatukan hati dengan mengadakan Puja Tara dan penyalaan pelita untuk korban gempa di Nepal.
Puja diadakan pada tanggal 30 April 2015 dimulai pukul 19.00 s/d di hall Istana Payung Perak, Center Bandung. Dilanjutkan dengan penyalaan pelita dan mendengarkan webcast dari Ven. Dagpo Rinpoche dari Veneux, Prancis.
Sekecil apapun kebajikan yang telah dihimpun didedikasikan untuk para korban gempa di Nepal dan permasalahan di Indonesia.
Semoga semua manusia dan bukan manusia dapat menyingkirkan kondisikondisi merugikan dan menciptakan kondisikondisi menguntungkan untuk mempraktikkan jalan luhur, dalam semua kehidupan mereka tidak pernah terpisahkan dari jalan benar yang dipuji oleh Para Buddha.
Dedikasi Lamrim, bait 6.