Puja Tara untuk Perdamaian Dunia

  • June 26, 2008

Sesuai dengan acara Institut Guepele Ling di Perancis yang memenuhi harapan Y.M. Lama Dagpo Rinpoche untuk mengadakan puja bersama dengan tujuan perdamaian dunia, semua Dharma Center di bawah asuhan Beliau yang tersebar di berbagai negara mengorganisir acara puja ini yang jatuh pada bulan Saka Dawa, bulan Suci Waisak. YM Lama Dagpo Rinpoche mengatakan jika kita bersatu dan berdoa dengan satu tujuan maka kekuatan doanya akan jauh lebih besar. Hal ini sama dengan konsep batang lidi yang selama ini kita kenal, yakni batang lidi bila disatukan baru bisa disebut sapu lidi dan bisa menjalankan fungsinya dengan baik.

Mengingat akhir-akhir ini terjadi banyak peristiwa yang membawa banyak penderitaan seperti bencana alam yang terjadi di mana-mana, contohnya gempa bumi di China, badai di Myanmar, dan masih banyak lagi; dan juga kelangkaan bahan pangan sehingga menyebabkan harga pangan dunia yang meroket; harga minyak mentah dunia yang terus menembus rekor tertingginya, yang semuanya pada akhirnya hanya meningkatkan jumlah kemiskinan. Belum lagi kejadian di dalam negeri yang saat ini hampir setiap hari terjadi demonstrasi yang bahkan sudah menjurus ke anarkis.Dan masih banyak peristiwa menyedihkan lainnya yang mungkin luput dari perhatian kami.

Atas dasar semua inilah KCB mengadakan puja Tara bersama pada tanggal 25 Juni 2008 di Center pada pukul 19.00. Acara ini juga diselenggarakan oleh Dharma Center Serlingpa di Jakarta pada waktu yang sama.

Semoga harapan-harapan Guru kami yang Mulia bisa terwujud
Semoga harapan-harapan semua makhluk bisa terwujud
Semoga semua makhluk bebas dari penderitaan dan sebab-sebabnya
Semoga semua makhluk memperoleh kebahagiaan dan sebab-sebabnya
[Sri]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *