Usainya Rangkaian Kegiatan Pengenalan Angkatan 2011

  • July 3, 2011


Usai sudah rangkaian kegiatan penyambutan angkatan baru 2011 Kadam Choeling Indonesia. Tempat terakhir yang menjadi tempat penutup adalah Cikole, Lembang. Selama 3 hari (23 – 25 Juli 2011), dua belas orang angkatan 2011 diharuskan mengikuti rangkaian kegiatan di alam terbuka. Dua belas orang anak yang mayoritas berlatarkan keluarga mapan yang datang dari sebuah kota besar di Indonesia itu, datang dengan sejuta mimpi ke Bandung. Namun, selama tiga hari itu, mereka harus menjalani rangkaian kegiatan yang jauh dari kenyamanan. Tidur di dalam tenda, makan seadanya, dan udara dingin yang seolah menusuk-nusuk tubuh, menjadi pengalaman yang tak mengenakkan sekaligus tak terlupakan. Namun kebersamaan jugalah yang akhirnya mempersatukan mereka.


Di hari pertama para peserta diwajibkan untuk menyusun tenda dan memainkan permainan yang bertemakan perjuangan. Hari kedua, para peserta menjalani outbound yang bertemakan kekompakan, kepemimpinan, kerjasama, perjuangan, dan diakhiri dengan pemilihan ketua angkatan 2011. Hari ketiga merupakan hari penutup dimana para peserta berjalan dari pos ke pos yang telah ditempati oleh para senior Kadam Choeling Indonesia. Hari terakhir ini ditutup dengan kata penutup oleh Suhu Bhadra Ruci dan penyalaan api unggun yang dikelilingi oleh seluruh anggota KCI yang hadir malam itu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *