Bantuan Sembako, Tumbuhkan Harapan: Aksi Kenduri Persembahan untuk Indonesia bagi Jawa Timur

  • April 18, 2023

Setelah Jambi, Bandung, Tangerang, dan Medan, kini Kenduri Persembahan untuk Indonesia membagikan sembako kepada warga yang membutuhkan di Jawa Timur. Pembagian sembako di Jawa Timur tahap pertama telah dilaksanakan pada 21 & 23 Maret 2023 lalu. 

Kenduri Persembahan untuk Indonesia sendiri adalah program doa bersama dan pembagian sembako di berbagai tempat di Indonesia yang diinisiasi oleh Yayasan Wilwatikta Sriphala Nusantara (YWSN). Gagasan program ini terinspirasi dari tradisi kenduri khas Nusantara yang bertujuan untuk menjalin kebersamaan dan memohon datangnya berkah.

Program Kenduri Persembahan untuk Indonesia bersifat jangka panjang dan memiliki target pembagian 100 ribu bantuan sembako. Hingga 23 Maret 2023, terhitung 4833 paket sembako telah dibagikan pada masyarakat yang membutuhkan.

Untuk pembagian paket sembako di Jawa Timur, Kenduri Persembahan untuk Indonesia menargetkan bisa membagikan 4000 paket sembako selama Maret–April 2023. Dalam pelaksanaannya, YWSN bekerja sama dengan Sangha Kadam Choeling Indonesia dan Biara Indonesia Tuṣita Vivaraṇācaraṇa Vijayāśraya yang berlokasi di Desa Sumberoto, Kabupaten Malang.

Panitia Kenduri Persembahan untuk Indonesia Jawa Timur

Kali ini, pembagian dilakukan di 4 tempat dalam 2 hari. Pada 21 Maret 2023, sebanyak 800 paket sembako telah dibagikan di Balai Desa Sumberoto, Kabupaten Malang. Kemudian, 200 paket sembako menyusul dibagikan di tiga tempat pada tanggal 23 Maret 2023, yaitu di Vihara Dharma Jaya, Blitar; Vihara Mudita Karuna, Sumberpucung; dan Vihara Sanggar Pamujan Buddha Jawa, Gedangan.

Pembagian sembako di Vihara Dharma Jaya

“Berkah sembako biar selamat. Pokoknya semoga yang makan bisa selamat dan juga semuanya terbebas dari mara bahaya yang mungkin akan datang. Mudah-mudahan bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya apa yang telah diberikan oleh para donatur,” pesan Biksu Lobsang Gyatso mewakili panitia Kenduri Persembahan untuk Indonesia di Jawa Timur.

Selain menargetkan pembagian 4000 paket sembako di Jawa Timur, Kenduri Persembahan untuk Indonesia juga berencana membagikan 4000 paket sembako di Jabodetabek pada Mei hingga Juni, 4000 paket sembako di Medan pada Juli hingga Agustus, lalu dilanjutkan dengan pembagian sembako di Bandung, Jambi, Lombok, dan Bali sampai akhir 2023.

Terbuka kesempatan untuk berpartisipasi via donasi Rp120.012,- per paket ataupun kolaborasi dalam bentuk lain hingga target pembagian 100 ribu sembako tercapai. Sejauh ini, YWSN telah berkolaborasi dengan Yayasan Pemuda Peduli dan Keluarga Buddhayana Indonesia (KBI) untuk menyelenggarakan program Kenduri Persembahan untuk Indonesia. Untuk pengadaan bahan sembako, program ini juga didukung oleh penyedia bahan pangan heritage Cahaya Timur Sorghum. 

Untuk informasi lebih lanjut mengenai Kenduri Persembahan untuk Indonesia, silakan kunjungi Facebook/Instagram @wilwatiktafoundation atau hubungi Call Center Kenduri Persembahan untuk Indonesia (+62 851-7432-5180).

  • Narahubung:
  • Call Center Kenduri Persembahan untuk Indonesia/Jessica Chandra (0851-7432-5180)
  • Website: wilwatikta.or.id
  • Media Sosial: Instagram | Facebook