Laporan Tahunan Yayasan Wilwatikta Sriphala Nusantara 2015

  • May 30, 2016

Dari momen ke momen bergulir menjadi simpul-simpul tahun penuh kebajikan yang kita akumulasi bersama demi pencapaian pembebasan. Berkat berkah tak terputus dari Triratna di sepanjang tahun 2015, kita telah menanamkan sebab-sebab tercapainya kebahagiaan. Semua ini tak lepas dari berkah Guru YM Dagpo Rinpoche dan Suhu Bhadra Ruci yang senantiasa berkarya tak kenal lelah melalui gugus tugasnya.

Diawali dengan Pemutaran Roda Dharma Pertama di tanah Biara Indonesia Gaden Syeydrub Nampar Gyelwei Ling, yang mengantarkan kita pertama kali ke rumah kita bersama. Hadirnya Bulan Bajik yang senantiasa mengajak kita untuk terus melatih diri dan mawas diri, berbagai kesempatan berdana diberikan untuk penyempurnaan praktik dana paramita dan melalui lantunan syair pada Mahapranidhana Puja kita menyatukan hati dalam satu bakti demi umur panjang YM Dagpo Rinpoche.

Komunitas ini telah membawa kita pada kebaikan, kebajikan dan pencapaian kebahagiaan. Mari kita lestarikan dan lanjutkan semangat kebajikan ini demi pembebasan semua makhluk.

Sarva Manggalam

 
Laporan Tahunan Yayasan Wilwatikta Shripala Nusantara dapat dilihat di bawah ini atau diunduh di SINI.  
[pdf-embedder url=”http://www.kadamchoeling.or.id/wp-content/uploads/2016/05/Laporan_Tahunan_YWSN2015.pdf”]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *